IBX58A0626134126 Mengulas Berbagai Model Busana Wanita Modern yang Cocok untuk Kebutuhan Kerja ~ IMers

Mengulas Berbagai Model Busana Wanita Modern yang Cocok untuk Kebutuhan Kerja

 On Sabtu, 19 Mei 2018  

Di pasaran, koleksi busana wanita memang sudah sangat banyak dan akan terus bertambah seiring dengan semakin kreatifnya para designer pakaian dan pembuat baju. Apalagi kini kebutuhan berpakaian wanita juga semakin luas seiring dengan masuknya berbagai kebudayaan yang diadaptasi oleh wanita Indonesia misalnya kebudayaan barat, Asia timur, arab hingga budaya tradisional.

Berbagai kebudayaan yang masuk tersebut menginspirasi aneka model busana untuk wanita salah satunya adalah busana kerja bagi wanita modern. Pastinya kini Anda para wanita sudah bisa memilih berbagai busana kerja tak hanya kemeja dengan rok atau celana saja berkat kejelian dari para pembuat pakaian.

Busana Wanita Modern

Bagi Anda yang masih ingin menambah koleksi busana kerja agar bisa selalu tampil modis dan modern, berikut ini adalah beberapa model busana kerja untuk wanita masa kini yang bisa Anda pertimbangkan sesuai dengan selera dan kepribadian:
  • Setelan blazer dan rok mini.
Blazer memang menjadi pilihan klasik untuk bekerja bagi wanita. Namun kini ada setelan blazer yang langsung memiliki rok mini dengan warna senada. Anda bisa menggunakannya untuk kebutuhan kerja sehari-hari hingga bekerja di luar ketika akan menghadiri rapat dengan client.
  • Kemeja pas body dengan celana panjang atau rok mini.
Selain blazer, wanita modern juga bisa menggunakan kemeja [as body untuk bekerja. Masukkan sisa kemeja di dalam bawahan berupa rok mini ataupun celana pas body untuk mendapatkan penampilan yang formal namun tetap feminim.
  • Kemeja berenda.
Kemeja dengan renda di bagian leher hingga menutupi kancing depan merupakan salah satu model kemeja yang bisa Anda andalkan untuk menghadiri kerja setiap harinya. Padukan kemeja ini dengan celana panjang dan tas tangan maka Anda akan siap menghadapi hari-hari sibuk dengan percaya diri.
  • Jas ala Korea.
Busana wanita lain yang bisa digunakan adalah sebuah jas panjang dimana Anda sering melihatnya di tayangan drama Korea. Kini di Indonesia sedang trend menggunakan jas tersebut untuk keperluan kerja. Anda bisa mengganti jas lama dengan jas panjang ini yang memiliki 2 buah model yaitu panjang hingga lutut dan panjang hingga mata kaki. Namun penggunaan jas panjang ini hanya sebagai outfit dimana Anda bisa menanggalkannya setelah sampai do kantor.
  • Rok panjang batik.
Semakin banyaknya wanita berhijab yang juga bekerja, membuat rok panjang semakin dibutuhkan. Untuk kebutuhan kerja, selain menggunakan rok polos dengan warna natural, maka Anda juga bisa membeli beberapa rok batik yang bisa dipadukan dengan kemeja panjang.
  • Blouse berlayer.
Wanita berhijab juga bisa mengenakan blouse berlayer yang panjang hingga menyentuh betis untuk kebutuhan pakaian kerja sehari-hari.

Dari berbagai pilihan busana wanita untuk keperluan kerja di atas, Anda bisa memilih koleksi mana yang belum dimiliki atau masih membutuhkan lebih banyak untuk dibeli dan digunakan sehari-hari. Ada baiknya Anda mengoleksi beberapa model asalkan sesuai dengan kepribadian dan selera pribadi masing-masing.

Selain busana, Anda juga bisa memilih aksesoris untuk melengkapi penampilan kerja misalnya sebuah syal untuk mempercantik kemeja polos, ikat pinggang kain untuk Anda wanita dengan berat badan lebih, hingga bross untuk wanita berhijab dan dasi.

Untuk penggunaan busana kerja, sebaiknya bedakan antara busana untuk bekerja di kantor, berada di luar kantor dan bekerja di lapangan atau ketika meeting dengan client agar Anda tetap nyaman di berbagai suasana.
Mengulas Berbagai Model Busana Wanita Modern yang Cocok untuk Kebutuhan Kerja 4.5 5 Rico Ade Mandana Sabtu, 19 Mei 2018 berikut ini adalah beberapa model busana kerja untuk wanita masa kini yang bisa Anda pertimbangkan sesuai dengan selera dan kepribadian: Di pasaran, koleksi busana wanita memang sudah sangat banyak dan akan terus bertambah seiring dengan semakin kreatifnya para designer pakai...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar